Minggu, 28 Juli 2013

Manfaat buah kiwi untuk kecantikan

Saling berbagi tips yuuk untuk kaum hawa agar tetap menjaga kecantikan dan keremajaan kulitnya :)
Tak hanya lezat untuk disantap, kiwi juga mujarab untuk kecantikan kulit. Kandungan vitamin E dalam kiwi berkhasiat melembabkan lapisan permukaan kulit sehingga mampu mencerahkan kulit dan membuatnya lebih mulus.
Seperti dikutip dari buku ‘Health Secret of Kiwifruit’, vitamin E dapat melindungi membran sel-sel dan mencegah kerusakan kolagen yang disebabkan sinar ultraviolet. Kandungan vitamin E yang tinggi, serta nutrisi lain yang ada di dalamnya, kiwi juga bisa dijadikan masker wajah untuk kesehatan kulit penduduk asli Selandia Baru. Hasilnya, meski sering terpapar sinar matahari, kulit penduduk asli Selandia Baru senantiasa halus.

Berikut resep jitu masker kecantikan, dari buah kiwi :
  • Untuk kulit kering
Cara: campurkan 1 sdm jus kiwi, dengan 1 sdm minyak zaitun, dan 1 kuning telur. Oleskan ke seluruh seluruh wajah. Diamkan selama 15 menit. Bersihkan dengan spons, dan rasakan manfaatnya. Selain dapat melancarkan sirkulasi darah, masker ini juga bisa bermanfaat melicinkan, menutrisi dan menenangkan kulit.
  • Untuk segala jenis kulit
Cara: Haluskan 1 buah kiwi, campurkan dengan 2 sdm yogurt tawar, 1 sdm sari jeruk, 1 sdm minyak almond, dan 1 cangkir wortel yang telah dihaluskan. Aduk semua bahan hingga menjadi pasta halus. Oleskan di wajah dan biarkan sampai kering. Bersihkan dengan mencuci wajah menggunakan air dingin. Manfaatnya dapat menutrisi dan membuat kulit lebih relaks.
  • Untuk kulit berminyak
Cara: Masukkan ½ buah kiwi, 15 ml yogurt tawar, 5 ml susu skim, 5 ml madu, 5 ml oatmeal halus, 1 tetes petitgrain essential oil, dan 1 tetes minyak lavender ke dalam blender. Haluskan semua bahan sampai menjadi cairan lembut.
Oleskan ramuan ke wajah dan leher dengan kapas. Pijat lembut, bilas dan tuntaskan dengan toner serta pelembab. Manfaat yang bisa Anda rasakan dari ramuan masker ini adalah bisa mendinginkan dan membersihkan kulit. Aplikasikan masker ini setiap kali diperlukan dan segera pakai setelah dibuat.
  • Untuk masker pembersih
Cara: Hancurkan satu buah kiwi, lalu lumurkan ke wajah. Jika kulit terasa dicubit-cubit, itu berarti kandungan asam organik dalam kiwi sedang bekerja. Basuh wajah setelah 15 menit. Kemudian bersihkan dengan menggunakan tonik apapun. Lalu, oleskan krim wajah yang biasa Anda pakai. Manfaat yang bisa Anda peroleh dari ramuan ini adalah mampu membersihkan kulit dan mengencangkan pori-pori yang besar.
  • Untuk mengelupaskan kulit mati
Cara: gunakan blender untuk menghancurkan 5-6 stroberi, 1 buah kiwi, ½ mentimun yang sudah dikupas kulitnya. Haluskan semua bahan hingga menjadi pasta encer. Jika terlalu encer, tambahkan satu sendok teh oatmeal sampai mengental.
Oleskan pada wajah dan leher. Pijat lembut untuk mengelupas kulit secara halus. Diamkan selama 5-10 menit. Bersihkan dengan air hangat. Manfaat yang bisa Anda peroleh, bisa membersihkan dan menyegarkan kulit.

Ciri-ciri Kaki Yang Mengalami Penuaan Dini Dan Cara Mengatasinya

gak cuma kulit wajah yang bisa mengalami masalah penuaan dini. Bahan sekujur kulit tubuh kamu bisa mengalaminya, terutama kaki. Kaki adalah salah satu bagian tubuh yang paling sering berinteraksi namun jarang proteksi dan mudah mengalami penuaan.
 
Tak banyak wanita yang mengetahui bahwa kakinya mengalami penuaan dini. Kulit kaki yang mengalami penuaan dini mirip dengan kulit kering, namun bisa terjadi pada semua jenis kulit. Mau tahu ciri-cirinya? Simak di bawah ini dan solusi mengatasinya agar tetap muda.
Punggung Kaki Kering dan Ada Gurat Halus
Apakah punggung kaki Anda terlihat seperti hamparan tanah yang retak padahal sudah menggunakan lotion? Mungkin Anda menggunakan lotion yang kurang menutrisi kulit. Kaki yang seperti ini biasanya karena kurang kelembaban. Gunakan lotion kaki berbahan madu, olive oil, alpukat atau aloe vera untuk mengatasinya.

Tumit Kaki Tebal Dan Pecah-Pecah
Tumit kaki seperti ini tanda sering berinteraksi dengan lantai dingin dan kurang perawatan. Obati dengan melakukan peeling, gosok dengan batu apung atau masker yang mirip kaus kaki yang kini banyak dijual di pasaran, namun bisa mengelupas sel kulit mati Anda. Selalu gunakan alas kaki selama perawatan tumit pecah-pecah ini berlangsung.

Kulit Sering Kering dan Gatal
Karena mendapat asupan nutrisi yang kurang atau interaksi kaki dengan cuaca yang kurang bersahabat, kulit menjadi kering dan mudah iritasi. Lakukan perawatan rutin dan intensif untuk yang satu ini dengan menggunakan lotion dengan kandungan aloe vera yang sanggup melembabkan dan juga menenangkan kulit. Terutama setelah mandi dan sebelum tidur.

Kulit Bersisik
Salah satu ciri kulit Anda mulai mengalami penuaan adalah kulit kaki yang tidak cepat hilang keringnya ketika sudah dipeeling atau scrubbing. Anda bisa menggunakan scrub kopi yang dicampur susu pembersih untuk mengatasinya. Kemudian berikan body butter setiap malam agar kaki Anda mendapatkan terapi kelembaban dengan lebih maksimal.
Dengan melakukan perawatan di atas, kaki Anda bisa melakukan peremajaan dan regenerasi sel dengan baik seperti sedia kala. Selamat mencoba,,,, :) 

Relaksasi dan Kencangkan Kulit Dengan 5 Masker Ini

Kegiatan sehari-hari tak hanya membuat pikiran kita jenuh dan stres, namun juga membuat kulit kita nampak lelah dan kusam. Kalau sudah begini, penuaan dini bisa menghantui kulit Anda, lho. Oleh karena itu, sebaiknya lakukan perawatan yang bisa membuat kulit Anda lebih rileks dan kencang.

Salah satu cara untuk melakukannya adalah dengan menggunakan masker yang mampu menenangkan dan mengencangkan kulit Anda. Dengan cara ini, Anda mungkin bisa menghemat lebih banyak uang untuk membeli kosmetik perawatan di toko.

1. Masker coklat
Coklat adalah salah satu bahan yang kaya anti oksidan. Namun jangan oleskan selai cokelat ke wajah Anda ya Ladies. Gunakan coklat non gula untuk menjadi base masker Anda, yang bisa dipadukan dengan minyak zaitun atau dikentalkan dengan air. Aromanya akan membuat Anda lebih tenang dan kulit pun jadi kencang.

2. Masker Kopi
Ada coklat, ada pula kopi. Kopi selain bisa menjadi masker, bisa jadi scrub alami. Kentalkan kopi dengan air atau madu, oleskan pada wajah. Kandungan kafein dalam kopi baik bagi kulit. Aroma kopi juga bisa membuat Anda lebih tenang dan santai.

3. Masker Aloevera
Lidah buaya dapat menenangkan kulit dari iritasi dan berbagai masalah kulit sensitif lainnya. Dengan menggunakan masker aloevera, kulit Anda lebih tenang dan jauh dari stres. Selain itu rasa dingin yang Anda rasakan bisa memberikan rasa segar.

4. Masker Lendir Siput
Wel, sepertinya ini nampak mengerikan. Namun lendir siput memang terkenal dapat membantu masalah kulit. Jangan khawatir, Anda tak harus benar-benar berburu siput di kebun Anda. Saat ini sudah banyak produk kecantikan yang mengandung ekstrak alami lendir siput. Anda bisa mencobanya untuk membuat kulit lebih sehat, mengurangi flek dan ketidaksempurnaan dan lebih bervitalitas.

5. Masker Anggur
Anggur punya khasiat yang baik untuk mengencangkan, menyegarkan dan mencegah kulit dari penuaan. Selain aroma alaminya yang segar, anggur bisa memberikan perasaan menyenangkan dan meredakan stres pada kulit.

TIPS MEMBUAT LULUR TRADISIONAL DENGAN MENGGUNAKAN KUNYIT

Untuk mendapatkan kulit cantik alami, kita dapat mengunakan bahan-bahan alami sebagai perawatan kulit kita. Salah satu bahan alami tersebut adalah kunyit, kunyit ternyata sangat berguna untuk kesehatan kulit, dan bukan hanya sebagai bumbu masakan saja.cara membuat lulur dengan menggunakan kunyit :

bahan-bahan yang perlu disiapkan adalah:

1. beras 60gr
2. kunyit/bubuk kunyit 10gr.
3. bubuk temu giring 25gr.
4. susu bubuk 5gr.

# Cara membuat
1. Tumbuk lembut beras sebanyak 60gr.
2. Campurkan beras tumbuk, bubuk kunyit, bubuk temu giring dan susu bubuk sampai tercampur rata.
3. Tambahkan air mawar kedalam campuran kosmetik sedikit demi sedikit sampai terbentuk adonan yang homogen.

cara pemakaiannya juga mudah yaitu sebagai berikut:

1. Campurkan ramuan lulur dengan air mawar secukupnya.
2. Oleskan pada badan secara merata.
3. Diamkan beberapa menit agar setengah kering.
4. Gosok dengan telapak tangan agar kotoran pada badan keluar, sehingga badan menjadi bersih.

nah… itu cara pembuatan lulur kunyit dan cara penggunaannya… semoga bermanfaat ya… :)

Tips Mengencangkan Wajah Secara Alami

hai girl's..
 
PENGEN PUNYA KULIT WAJAH YANG KENCANG??
 
Yang mau yuk intip tips dari sehat cantik dari alam untuk sahabat semua..

Tips Mengencangkan Wajah Secara Alami dengan Gerakan Senam Wajah.
 
Catatan awal adalah siapkan diri kalian di depan cermin kamar tidur atau kamar mandi. Kemudian, lakukan 4 macam latihan gerakan senam wajah berikut ini setiap hari :

1. Buka mulut selebar mungkin. Lebarkan mata, tatap ke depan. Balik ke posisi normal.Lakukan 5x
Ulangi 5x lagi sambil gerakan kepala ke kiri dan kanan

2. Tekan dahi di dekat garis rambut dengan jari jari. Usap dengan gerakan ke belakang. Khasiat: menyamarkan keriput di dahi

3. Buka lebar mulut. Turunkan kepala ke belakang. Lalu, buka dan tutup seperti mengunyah lakukan 10x

4. Duduk di depan cermin. Wajah menatap lurus ke cermin. Tekan gigi atas dan bawah. Lebarkan bibir.
Tahan samapi 10 hitungan. Kembali ke posisi normal. Ulangi 10x

5 Fakta Air Bagi Kesehatan Yang Mungkin Belum Anda Ketahui

Kekurangan air dalam tubuh bisa membahayakan kesehatan. Orang yang mengalami dehidrasi memiliki beberapa tanda yang bisa dirasakan. Misalnya, mereka mengalami kesulitan berkonsentrasi, kulit kering, sakit kepala, dan sebagainya. Selain itu, dehidrasi dapat menyebabkan peredaran kurang lancar.

Tidak ada patokan yang tepat tentang jumlah cairan yang diperlukan tubuh. Saran yang banyak ditemukan, sebaiknya seseorang minum sekitar 6-8 gelas sehari. Tapi, ada pedoman yang bisa diterapkan, yaitu 30 ml air per kilogram berat badan yang dimiliki seseorang. Kalau Anda punya berat badan 50 kilogram, maka kebutuhan air untuk tubuh minimal 1.500 ml atau 1,5 liter. Kebutuhan terhadap air juga dipengaruhi oleh aktivitas harian. Kalau aktivitas cukup tinggi, maka kebutuhan air juga lebih banyak.

Cairan bukan hanya air minum. Kuah sayur, air dari buah-buahan, dan sebagainya juga termasuk cairan yang dimanfaatkan tubuh agar tidak dehidrasi. Banyak sedikitnya cairan dalam tubuh berpengaruh banyak bagi tubuh. Ada lima fakta yang tentang cara air mempengaruhi kesehatan:

1. Air bisa dikonsumsi dengan cara yang lebih nikmat dan kaya dengan zat-zat bergizi. Pasalnya, Anda bisa mendapatkan air dari buah-buahan yang kaya air. Misalnya, buah tomat, semangka, nanas, jeruk, dan sebagainya. Bukan air saja yang didapatkan, melainkan juga vitamin, mineral, hingga antioksidan yang bermanfaat bagi tubuh. Dan, air juga bisa didapatkan dengan mengolahnya bersama bahan pangan lain, seperti sayuran.

2. Air membantu seseorang yang mempunyai program penurunan berat badan. Dengan meminum air 30 menit sebelum makan,dapat menekan nafsu makan berlebihan. Memang efeknya tidak langsung didapatkan. Dalam jangka panjang, penurunan berat badan mungkin baru akan terlihat. Dengan mengimbangi bersama olahraga, tidak ngemil berlebihan, dan menerapkan gaya hidup sehat, penurunan berat badan bisa berlangsung lebih cepat dengan cara yang sehat.

3. Air memberikan pemeliharaan tubuh secara keseluruhan. Perannya bisa berpengaruh pada berbagai hal, termasuk pada aktivitas sel tubuh. Selain penghilang dahaga, minum air akan mengatur suhu tubuh, membantu pembuangan residu di ginjal, melembabkan membran mukosa, memperlancar pencernaan, melumasi sendi-sendi, mempertahankan keenceran darah, dan melembabkan kulit.

4. Air memberikan pencegahan terhadap penyakit. Air yang masuk ke tubuh bisa melunakkan tinja dan mempermudah mengeluarkannya, sehingga mencegah sembelit dan wasir. Air juga mencegah terjadinya infeksi saluran kemih. Kulit tidak mudah menua karena selalu lembab dengan air. Selain itu, air memberikan perlindungan dari infeksi dan alergi yang menyerang selaput lendir tenggorokan, hidung, mata, dan sebagainya. Paling utama, minum air yang cukup mencegah dehidrasi.

5. Air dapat mengembalikan energi tubuh yang hilang. Selama kebutuhan air tercukupi, proses metabolisme dalam tubuh berjalan dengan baik. Pembakaran lemak atau protein menjadi energi dapat berlangsung secara kontinyu.

Arti "Kecantikan Wanita" Yang Sebenarnya


Kecantikan hati “inner beauty” atau lebih kita kenal secara awam dengan sebutan “kecantikan jiwa” kecantikan yang kekal tidak dapat disuntik dengan silicon, dibantu dengan operasi plastik ataupun di rawat dengan cream khusus. Kalau wanita benar-benar ingin memahami kecantikan itu yang sebenarnya adalah :

1. Bersih
Tidak hanya diraga kebersihan yang harus di jaga adalah jiwa. Selalu positif thingking bebas dari rasa iri dan dengki. Selalu berusaha menjadi yang terbaik untuk orang-orang disekitarnya. Tidak menyimpan amarah, mau membuka diri untuk menerima pendapat orang lain, memberi kesempatan dan juga pemaaf. Bersih itu menerima apa adanya, mensyukuri apa yang kita punya. Dengan bersyukur dan bangga dengan apa yang kita milikisekarang kita menjadi mantap dan percaya diri dalam melangkah ke depan. Secantik apapun bila ia tidak memiliki percaya diri kecantikanya akan tenggelam dengan sifat pesimisnya itu.

2. Selalu Tersenyum
Wanita harus tegar, ia harus bisa berada dalam keadaan apapun. Menerima apa adanya dan tidak suka mengeluh. Ia selalu tersenyum di setiap langkahnya, tidak menunjukkan kesedihannya dihadapkan orang lain. Tersenyum membuat aura kecantikan kita terbuka dengan begitu indahnya. Wanita yang secantik bak putri rajabila ia menunjukakn wajah murung, cemberut dan uring-uringan tidak akan terpancar kecantikannya sedikitpun. Yang ada orang akan malas berdekat-dekatan dengan wanita seperti itu.

3. Jujur
Sifat jujur menjadi salah satu kekuatan kecantikan jiwa. Ia selalu bicara apa yang ia dengar, mengutarakan apa yang ia lihat, membenarkan apa yang ia ketahui. Tidak sedikit wanita sekarang bersikap acuh tak acuh tentang kejujuran sekecil apapun. Jadilah wanita yang jujur mulai sekarang dan seterusnya, maka kecantikan akan kau dapatkan dengan sendirinya

4. Pandai
Wanita harus multitalented, bisa melakukan apapun itu. Ia adalah seorang bendahara keuangan keluarga yang handal, manager suami yang bisa diandalkan, guru privat anak-anaknya dan bisa menjadi pembantu rumah tangga yang cekatan.

5. Pemalu
Pemalu disini bukan tidak mau bersosialisasi dengan orang lain. Setiap wanita harus memiliki rasa malu, malu bertindak melanggar norma baik norma kesopanan dan kesusilaan. “wanita racun dunia”itu salah satu penggalanlirik lagu dari The Changcuters.

Benar adanya sebagai wanita kita harus berhati-hati, jangan mengumbar diri, apalagi tanpa rasa malu bertindak sesuka kita dan tidak mau tahu dengan keadaan disekitar kita. Jangan mengundang kaum adam bertindak kurang ajar terhadap kita. Wanita cantik sekelas luna maya pun akan menjadi jelek bila ia bersikap arogan, egois dan cenderung bertindak semaunya sendiri.

6. Menjaga Reputasi
Setelah semuanya kita miliki yang terakhir adalah menjaga reputasi. Ini yang sulit seperti yang kita tahu budaya ketimuran, bila sekali saja kita melakukan kesalahan hancur sudah apa yang kita bangun bertahun-tahun dan kita harus mulai dari awal. Jadi, berhati-hatilah menjaga reputasi.

Sekarang terserah anda. Mau terobsesi dengan kecantikan ala barby, dengan membeli cream pemutih, mengecat rambut dengan warna pirang, belanja baju-baju dan aksesoris mahal atau cukup dengan kecantikan yang seperti Ibunda Siti Khotijah dengan segala “kecantikan jiwa dan raganya”.

CARA ALAMI MELENTIKKAN BULU MATA

Yang mau punya bulu mata lentik yuk merapat ke sini girl's saya punya tips alaminya,, :)

Siapa sih yang ngga mau punya bulu mata yang lentik? Siapapun pasti ingin mempunyai bulu mata yang lentik, karena bulu mata yang lentik merupakan dambaan bagi setiap wanita, namun tidak semua wanita memiliki bulu mata yang lentik. Ternyata selain dapat mempercantik mata, bulu mata kita juga mempunyai fungsi yang tak kalah penting bagi mata kita loh… salah satunya untuk menghindarkan mata kita dari debu yang mengganggu.

Girl's…
Sebenarnya kita juga bisa kok membuat bulu mata kita menjadi lentik, tentunya secara alami dan ada baiknya kita mencoba beberapa tips di bawah ini agar penampilan bulu mata kita lebih lentik walaupun tanpa menggunakan maskara ataupun bulu mata palsu.

Bulu mata yang lentik

1. Cara yang pertama dengan menggunakan kemiri.
Tahukah Anda kalau ternyata kemiri selain digunakan untuk bumbu masak juga dapat digunakan untuk melentikkan bulu mata.
- caranya ambil 2-3 kemiri kemudian bakar sampai kehitaman.
- tunggu sampai dingin kemudian hancurkan
- sebelum tidur oleskan pada sekitar mata tapi hati-hati jangan sampai butirannya masuk ke dalam mata.
- lakukan hal ini minimal 3 kali seminggu

2. Cara yang kedua dengan menggunakan Lidah buaya dan dua lembar daun sirih.
- Caranya memarkan daun sirih,
- kemudian ambil lidah buaya bagian lendirnya,letakkan lendir lidah buaya tadi kedalam wadah.
-Celupkan sehelai daun sirih yang telah dimemarkan, lalu oleskan daun sirih yang telah dicelupkan kedalam cairan lidah buaya ke bulu mata.
- Oleskan secara merata, pada saat mengoleskan usahakan bulu mata dalam keadaan bersih tanpa ada kotoran ataupun maskara yang menempel pada bulu mata Anda. Setelah anda selesai mengolesi bulu mata tadi diamkan selama kurang lebih dua jam.
- Bersihkan sisa pengolesan tadi dengan menggunakan daun sirih yang belum digunakan tadi dengan mencelupkannya kedalam air hangat, bersihkan dengan cara menyapukannya pada bulu mata anda (usahakan gerakan menyapu bulu mata seperti anda menggunakan maskara).
- Sapukan dengan menggunakan daun sirih yang telah dicelupkan air hangat hingga bersih.

Demikian 2 cara untuk melentikkan bulu mata Anda. Silakan pilih salah satu dan lakukan rutin dirumah.
Semoga tips kali ini bermanfaat bagi kita semua untuk memiliki bulu mata yang lentik, selamat mencoba yaaa :)

Manfaat Jahe

Tahukah girl's, ternyata banyak lho manfaat JAHE untuk kecantikan...
Mau tahu kan girl's??? yuk intip tipsnya dan jangan lupa bantu share ke teman mu ya biar tau semua :) 

Manfaat Jahe Untuk Kecantikan
Selama ini kita mengenal jahe sebagai tanaman rempah atau tanaman herbal yang biasa digunakan sebagai pelengkap bumbu dapur dan bahan obat-obatan tradisional. Aromanya yang harum serta rasa hangat yang ditimbulkan saat mengonsumsinya menjadi ciri khas yang melekat pada jahe. Selain banyak digunakan sebagai obat herbal, jahe juga dipercaya memiliki manfaat untuk kecantikan. Apalagi bila dipadu-padankan dengan bahan-bahan alami lainnya.

Beberapa manfaat jahe untuk kecantikan adalah sebagai berikut:
 
@ Untuk Kecantikan Rambut
1. Mengatasi ketombe
Rambut yang berketombe pada akhirnya bisa menyebabkan rambut patah dan rapuh. Sebelum mengalami kebotakan karena adanya ketombe, sebaiknya lakukan perwatan sederhana secepatnya menggunakan jahe.
 
Caranya : ambil 2-3 rimpang jahe dan kupas keseluruhan kulitnya. Potong jahe menjadi beberapa bagian kecil dan cacah sedikit ujung-ujungnya. Lalu gosoklah ujung jahe yang dicacah tersebut kekulit kepala. Lalu bilas dengan air jahe hangat.

2. Menguatkan akar rambut
Punya masalah dengan akar rambut yang tidak kuat hingga membuat rambut mudah sekali rontok? Selain penggunaan gingseng, jahe juga bisa dijadikan alternatif penguat akar rambut.
 
Caranya, gunakan rebusan air jahe yang telah hangat sebagai air untuk keramas. Selanjutnya gunakan shampoo seperti biasa. Metode seperti ini telah dilakukan secara turun temurun oleh masyarakat di Tiongkok, Cina dan mereka telah mendapatkan hasil terbaik untuk rambut.

3. Melembutkan rambut
Bila Anda pemilik rambut kasar dan kusam, bisa mencoba perawatan melembutkan rambut menggunakan jahe. Kandungan minyak atsiri dalam jahe terbukti berkhasiat untuk melembutkan sekaligus mangharumkan rambut. Bila dipadukan dengan minyak zaitun, maka khasiat minyak atsiri dalam jahe semakin baik.

Caranya, buat perasan jahe sebanyak 3 sendok makan dan dicampur minyak zaitun sebanyak 3 sendok makan pula (sesuaikan dengan kebutuhan berdasarkan panjang pendeknya rambut). Aduk hingga merata, lalu oleskan pada rambut dan kulit kepala. Biarkan selama 25 menit dan keramaslah seperti biasa, lakukan 2 kali seminggu.

@ Untuk Kecantikan Tubuh
1. Merawat payudara
Memiliki p a y u d a r a kendur tentu membuat wanita menjadi minder. Manfaatkan jahe sebagai salah satu bahan perawatan sederhana yang bisa Anda lakukan untuk mengencangkan p a y udara.

Caranya, parutlah dua ruas jahe yang telah dikupas bersih. Lalu campurkan parutan jahe dengan susu segar. Konsumsi susu parutan jahe tersebut 2x sehari pada malam dan siang.

2. Melangsingkan perut
Perut buncit akibat timbunan lemak atau sehabis melahirkan bisa dirampingkan dengan cara alami menggunakan jahe.

Caranya, ambil 3 sendok makan beras, tumbuk halus, lalu keringkan selama 3 jam. Rebus 125 gram gula merah, satu ruas kunyit berukuran kecil, satu sendok makan asam, 2 ruas jahe yang telah dipotong-potong dan daun pandan. Saring ampas ramuan tersebut. Campurkan ramuan tersebut dengan bubuk beras yang telah dikeringkan tadi. Tambahkan garam secukupnya. Minum ramuan ini secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Jika kurang manis bisa ditambahkan gula.

3. Menghilangkan bau pada kaki
Kaki yang bau biasanya disebabkan karena adanya jamur yang tidak terlihat. Untuk menghilangkan bau pada kaki, pilihlah jahe sebagai bahan alami pengobatannya.

Caranya cukup mudah, rebus beberapa ruas jahe dalam satu panci air. Tunggu hingga air rebusan jahe tersebut hangat. Setelah hangat, tambahkan 2 sdm garam dan 1 sdm cuka. Rendamlah kaki Anda ke dalamnya selama kurang lebih 15 menit hingga air tidak lagi hangat. Setelah selesai, keringkan kaki dan taburkan talcum powder. Cara seperti itu sering digunakan di tempat-tempat yang memberi pelayanan refleksi untuk kaki.

@ Untuk Kecantikan Wajah
1. Menghaluskan kulit wajah
Siapapun pasti ingin memiliki kulit wajah yang halus, terutama wanita. Perawatan wajah alami yang bisa Anda lakukan adalah menggunakan manfaat ekstra jahe dan buah delima. Jahe berfungsi menenangkan dan membersihkan kotoran yang menempel pada kulit wajah, sementara vitamin C pada delima bisa menghaluskan kulit.
 
Cara yang bisa Anda lakukan adalah ambil dua sendok makan parutan jahe, campur dengan perasan dari satu buah delima. Oleskan pada wajah, biarkan 20 menit dan bilas dengan air bersih. Lakukan 2 hari sekali.

2. Mengatasi jerawat
Semua orang pasti pernah merasakan tumbuhnya jerawat di kulit wajah. Jangan khawatir! Jerawat bisa dibasmi menggunakan jahe.
 
Caranya, cuci wajah menggunakan air rebusan jahe yang telah hangat pada waktu pagi dan malam hari. Lakukan rutin selama 60 hari, pertumbuhan jerawat dijamin akan berkurang. Cara ini bisa pula digunakan untuk mengurangi bintik-bintik hitam (flek) pada wajah.

3. Menormalkan kulit berminyak
Minyak alami pada kulit wajah memang bermanfaat untuk menjaga kelembaban kulit wajah itu sendiri. Tapi bila kadarnya berlebih, kulit wajah jadi terlihat kusam dan kotor. Jehe adalah salah satu bahan alami yang sangat bagus untuk mengurangi minyak pada wajah. Apalagi bila dipadukan dengan kayu manis, garam laut, dan pala.
 
Caranya, ambil garam laut, jahe yang sudah diparut, bubuk kayu manis dan pala bubuk. Semua bahan ditakar sebanyak satu sendok teh. Campur menjadi satu dan tambahkan air secukupnya hingga adaonan mirip pasta/masker. Oleskan pada wajah, biarkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air dingin hingga bersih.

4. Mencegah penuaan dini
Tanda-tanda yang bisa Anda lihat bila kulit mengalami penuaan dini adalah kulit terasa kasar, timbul garis-garis halus, kering, kusam, dan bila diraba terasa seperti bersisik. Cobalah melakukan perawatan rutin menggunakan campuran jahe, kopi, alpukat, dan minyak daun kayu manis.

Caranya mudah, campur satu cangkir bubuk kopi, setengah cangkir minyak alpukat atau buah alpukat yang sudah dihancurkan, satu sendok teh jahe yang sudah diparut dan beberapa tetes minyak daun kayu manis. Aduk semua bahan hingga tercampur rata. Oleskan ramuan itu keseluruh tubuh, sambil dipijat melingkar. Bilas dengan air hingga bersih, lakukan dua sampai tiga kali seminggu.

Selamat mencoba girl's dan temukan hasil terbaik untuk kecantikan anda :)

Manfaat Kecambah (tauge) untuk kesehatan

Siapa yang tidak tahu kecambah. Meski kecil, tapi ini sayuran mengalami banyak bermanfaat. Beberapa panggilan kecambah yaitu, tauge, cambah, tokolan. Apa pun namanya, baik tauge kacang hijau, taoge kedelai, serta jenis lain dari kecambah, mengandung banyak sifat senyawa fitokimia. 
 
Kecambah mengandung senyawa antioksidan lengkap dengan perlindungan kekuatan yang luar biasa, terutama vitamin A, vitamin C dan vitamin E. Para ahli menyarankan, makan kecambah dalam keadaan mentah, karena memiliki zat muda masih utuh.berikut ini manfaat kecambah untuk kesehatan :

1. Membantu memperlambat proses penuaan
beberapa ahli menegaskan, santaplah taoge dalam keadaan mentah, agar substansi peremaja tetap utuh. Jika Anda tidak ingin memakan dalam keadaan mentah, anda dapat merebus/mecelupkan sesaat pada air yang telah mendidih lalu ditiriskan. Jangan sampai layu/terlalu matang. Dengan cara itu, vitamin C dan enzim yang merusak diperkirakan hanya 20 persen. Jika direbus lama, kerusakannya dapat mencapai sedikitnya 60 persen. Kecambah adalah antioksidan kuat yang sangat padat sehingga perisai tubuh dari radikal bebas.

2. Mencegah penyebaran sel kanker
Rajin mengonsumsi kecambah dapat membantu para wanita untuk menghindari kanker panyudara. Kecambah kedelai kaya akan senyawa anti kanker. Senyawa genistin akan bekerja lebih efektif ketika sudah berbentuk benih kecambah dan akan menekan kanker. Saat itu, genistin akan bekerja secara aktif menghambat pasokan makanan bagi sel-sel kanker sehingga mereka mati.

3. Meningkatkan kesuburan
Kandungan vitamin E membantu mengurangi gangguan pramenstruasi, keluhan menstruasi, pramenopause, dan gangguan akibat menopause.

4. Sangat baik untuk menjaga dan meningkatkan pencernaan keasaman lambung
Jika Anda selalu kembung setiap kali makan kacang, mungkin anda termasuk salah satu yang sensitif terhadap oligosakarida. Untuk mendapatkan gizi kacang-kacangan tanpa kembung, taoge mungkin salah satunya karena bersifat basa. Banyak serat dan air yang dapat mendorong limbah drainase di usus besar untuk menghindari bibit kanker tumbuh. Kacang yang sudah melalui proses pengencambahan akan menguraikan 90 persen rantai oligosakarida dari karbohidrat sederhana. Sehingga senyawa tersebut mudah diserap tanpa menghasilkan gas. Karena mengandung banyak serat dan air, tauge membantu mengalirkan kotoran di usus besar. Ini adalah kekuatan ganda tauge dalam memerangi kanker. Dengan mendorong kotoran meninggalkan usus besar, tidak ada zat beracun dalam kotoran yang dapat diserap oleh tubuh. Hal ini yang dapat mencegah pengendapan zat beracun, merangsang berseminya benih kanker.

5. Untuk kecantikan
menghilangkan noda hitam pada wajah, jerawat, menyuburkan rambut, tubuh langsing, membantu meremajakan dan menghaluskan kulit.

6. Meningkatkan kepadatan tulang
Isi dari estrogen alami yang ditemukan dalam tauge berfungsi dengan sintesis estrogen dan tanpa efek samping. Estrogen dalam taoge justru bisa meningkatkan kepadatan tulang dan struktur tulang, serta mencegah rapuh tulang (osteoporosis).

7. Mengurangi kolesterol dalam darah
Ketika benih berkecambah dan kacang-kacangan, secara umum, tingkat saponinnya naik 450%. Para penyandang resiko stroke dan serangan jantung disebabkan oleh lemak darah melambung, dianjurkan untuk makan kecambah lebih banyak. Saponin dalam tauge akan menghancurkan kandungan lemak LDL tanpa mengganggu lemak HDL yang baik.

AWAS !!! KULIT BERUBAH SEJAK USIA 20 ????

mau tahu girl's apa penyebabnya???? yuk sama2 qt simak :)

Dari masa ke masa, perubahan resiko penuaan semakin maju. Kini usia 20an sudah mulai disarankan menggunakan anti aging. Hal ini dikarenakan gaya hidup yang semakin sibuk dan rentan mengalami dampak penuaan. Misalnya bekerja terlalu lama di depan komputer, maraknya restoran cepat saji, tidak ada waktu untuk olahraga dan polusi yang membuat ozon berlubang dan matahari terasa sangat terik.

Kulit di usia 20-30 tahun di masa ini cepat sekali mengalami penurunan kondisi tanpa kita sadari. Kelihatannya kulit baik-baik saja. Namun saat kita cermati di kaca, kita mungkin akan menemukan kerutan halus mulai muncul di kening atau garis senyum kita. Flek dan bintik hitam juga mulai nampak dan mengganggu penampilan. Apa sebenarnya yang belum kita ketahui tentang perubahan kulit di usia dewasa awal ini?

1. Pergantian Sel Kulit Mati Melambat
Saat bayi, kulit kita sangat halus. Seiring bertambahnya usia, pergantian sel kulit baru menjadi lambat, apalagi memasuki usia di atas 30 tahun. Pergantian sel kulit mati membutuhkan setidaknya satu bulan. Sedangkan untuk usia 20 tahun sekitar 20 hari. Untuk membantu meringankan pekerjaan kulit ini, lakukan pengelupasan dua kali seminggu dengan scrub lembut. Gunakan krim retinoid di malam hari untuk membantu pergantian sel kulit baru.

2. Flek Hitam Bermunculan
Wah, kita tidak bisa menghindarkan diri dari sinar matahari dan tiba-tiba sudah ada flek hitam di kulit. jangan khawatir, kunjungi dermatologis Anda untuk melakukan perawatan mengenyahkan flek hitam. Biasanya dengan menggunakan chemical peel (pengelupasan dengan bahan kimia) atau menggunakan laser. Konsultasikan dengan pakar kulit Anda mengenai kosmetik harian yang bisa Anda gunakan untuk memudarkan flek tersebut.

3. Kerutan dan Keriput
Kerutan dan keriput bisa muncul di usia ini. Yang perlu Anda lakukan adalah menggunakan produk kecantikan yang mengandung retinoid yang dipercaya membantu produksi collagen di kulit. Lakukan massage dengan teratur pada bagian yang berkerut dengan produk anti aging yang sesuai dengan Anda, hal ini membantu melancarkan peredaran darah dan menyamarkan kerutan. Lakukan setiap malam sebelum tidur, karena memaksimalkan kinerja skin care tersebut untuk memperbaiki kulit Anda.

4. Penurunan Kondisi Jaringan
Tidak ada yang bisa Anda lakukan untuk menangkalnya saat ini terjadi. Mungkin Anda bisa menghambat lajunya dengan mengkonsumsi makanan yang baik bagi kulit seperti buah, sayuran dan kacang-kacangan. Namun penuaan tetap akan terjadi, karena ini adalah laju yang alamiah dari kulit kita.

Apabila Anda belum menemukan tanda-tanda ini di kulit Anda, mungkin Anda termasuk beruntung. Namun tidak ada salahnya merawat kulit sejak dini. Lakukan perawatan rutin dan jangan lupa membersihkan wajah setelah menggunakan make up. Perawatan sebelum tidur merupakan hal yang baik karena saat tidur, tubuh kita sedang membersihkan diri dari racun-racun yang tak diperlukan tubuh. Istirahat teratur, olahraga dan makan makanan bergizi juga bisa membantu.

semoga bermanfaat ya girl's :)

Manfaat Kacang Panjang

Kacang panjang merupakan salah satu sayuran yang sangat sering sekali kita jumpai dan sering sekali digunakan sebagai bahan utama masakan ataupun digunakan sebagai lalapan. Kacang panjang ini sangat mudah ditemukan terutama di kawasan Asia, yaitu Indonesia. Selain mudah ditemukan, kacang panjang merupakan salah satu sayuran yang sangat mudah sekali untuk diolah menjadi berbagai macam makanan sehat dan bergizi. Itu karena kacang panjang memiliki manfaat dan khasiat yang sangat dibutuhkan untuk kesehatan tubuh kita.

Manfaat Kacang Panjang
Berikut adalah beberapa manfaat kacang panjang yang bisa kita dapatkan dengan rajin mengkonsumsinya :
1. Mengendalikan kadar gula darah.
2. Mengatasi hipertensi.
3. Membantu memperkecil resiko terkena penyakit stroke.
4. Mencegah serangan jantung.
5. Meningkatkan fungsi organ pencernaan.
6. Mengurangi resiko terserang penyakit kanker.
7. Membantu mengatasi sembelit.

Khasiat Kacang Panjang
Selain beberapa manfaat kacang panjang diatas, masih ada beberapa manfaat dan khasiat dari mengkonsumsi kacang panjang ini, seperti membantu mengobati rematik, arthritis dan gangguan saluran kemih, mengatasi diare, gangguan penyakit ginjal dan mengurangi gatal - gatal. Dan untuk kecantikan, mampu menjaga kulit dari jerawat dan penyembuhan luka bakar.

MANFAAT KUNYIT UNTUK KECANTIKAN

kunyit sangat banyak kegunaan dan manfaatnya, dari pengobatan sampai kecantikan. Kunyit dengan nama latinya Curcuma longa ini memilki berbagai manfaat bagi kecantikan kulit Kita. 

Berikut beberapa Manfaat Kunyit untuk Kecantikan kulit kita :

1. Fungsi Kunyit untuk perawatan kulit wajah
 
 Manfaat dan kegunaan Kunyit dalam merawat kulit wajah dapat kita lihat dari perannya dalam menghilangkan bintik hitam atau pun area hiperpigmentasi.

Kunyit juga membantu menghilangkan dan mencegah masalah kulit kering. Kunyit juga bisa digunakan sebagai masker wajah, kunyit berkhasiat dalam menghilangkan jerawat dan membuat wajah berseri secara alami.

Kunyit juga bermanfaat membuat kulit menjadi lebih lembut dan bercahaya. Dalam merawat kulit wajah, Kita dapat menggunakan masker kunyit setidaknya dua kali seminggu.

# Cara-cara merawat wajah dengan kunyit untuk beberapa tipe kulit :

a) Kulit berminyak
2 sendok teh bubuk kayu cendana, susu, beberapa tetes jeruk lemon, bubuk kunyit dicampur dengan susu dan air jeruk lemon untuk dibuat menjadi masker. Lalu gunakan pada wajah, biarkan kering, dan bilas.

b) Kulit kering :
1 butir putih telur ayam kampung, tambahkan 2-3 tetes minyak zaitun, jus lemon dan air mawar. Campur jadi satu dalam wadah tambahkan kuntit bubuk, lalu oleskan pada wajah, leher dan telinga. Biarkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air dingin.

c) Kulit normal :
Ambil 3 hingga 4 buah strawberry yang telah matang, lumatkan, lalu tambah tepung maizena dan kunyit. Campur hingga menjadi masker. oleskan pada wajah. Biarkan selama 1/2 jam kemudian bilas.

2. Khasiat Kunyit untuk menghilangkan jerawat
 
Kunyit menawarkan banyak manfaat diantaranya dalam menghilangkan jerawat, sekaligus membuat wajah menjadi lebih bersinar.

# Cara hilangkan jerawat dengan kunyit:
 
 a) Campurkan 2 sendok makan tepung tapioka ke dalam susu yang hangat, lalu tambahkan 2 tetes minyak zaitun atau bisa juga kita gunakan minyak kelapa dan kunyit.

b) Ratakan dan aplikasikan ke wajah hingga membentuk lapisan tipis dan biarkan selama 20 menit.

Waktu yang tepat dalam mengaplikasikan masker ini adalah saat sebelum mandi, sehingga dapat membilasnya saat mandi sekaligus memaksimalkan khasiatnya.

3. Manfaat kunyit dalam menghilangkan bekas jerawat atau bekas luka

Selain menghilangkan jerawat, kunyit juga bisa digunakan untuk tujuan hilangkan bekas jerawat atau bekas luka.

Caranya:

1 sendok bubuk kunyit campur dengan beberapa tetes susu, lalu aplikasikan masker tersebut di permukaan kulit selama kurang lebih 15 menit.

Masker tersebut juga dapat digunakan untuk menghilangkan spot pigmentasi ataupun bekas eksim.

4. Manfaat kunyit dalam menghilangkan ketombe

Paduan kunyit dan minyak zaitun diketahui memberikan efektif dalam mengatasi masalah ketombe di kulit kepala. Paduan keduanya digunakan pada kulit kepala ketika mandi menggunakan shampoo.

Biarkan selama kurang lebih 15 menit, lalu bilas rambut dari paduan terseebut dengan shampoo alami yang biasa Kamu gunakan.

5. Manfaat kunyit dalam mengatasi keriput

Kita bisa menggunakan campuran susu dan bubuk kunyit untuk mengatasi keriput.
Paduan bubuk kunyit dan bubuk beras dengan susu dan jus tomat juga dapat digunakan untuk menghilangkan keriput. Paduan keempat bahan tersebut diatas akan menjadi pasta yang kemudian dilulurkan di wajah dan juga leher, diamkan 30 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

Kunyit bermanfaat mengobati kaki pecah-pecah

Caranya:
3 tetes minyak kelapa atau minyak zaitun, kemudian tambahkan 3 sendok bubuk kunyit.

Oleskan paduan tersebut pada tumit kaki yang bermasalah.

MANFAAT AIR PUTIH SETELAH BANGUN TIDUR

Sudahkah Anda minum air putih pagi ini? Kebiasaan minum air putih di pagi hari sebelum beraktivitas ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja keuntungan minum air putih saat bangun tidur?

1. Pembersihan dan pemurnian
 
Salah satu manfaat paling penting dari minum air panas adalah efektif dalam membersihkan tubuh. Sistem pencernaan yang buruk dapat dengan mudah diobati dengan minum segelas air panas dua kali sehari, terutama bila diminum di awal pagi. Ini akan membuang racun dari tubuh dan membersihkan sistem tubuh. Anda dapat mencampur air panas dengan madu atau lemon untuk hasil terbaik.

2. Menyembuhkan sembelit

Ini adalah masalah perut umum yang terjadi karena kurangnya air dalam tubuh, sehingga mengurangi gerakan usus. Minum segelas air hangat saat perut kosong di pagi hari dapat meningkatkan gerakan usus dan menyembuhkan sembelit. Air panas atau hangat dapat memecah partikel makanan dan melewatinya melalui usus.

3. Menurunkan berat badan

Banyak ahli diet meminta pasiennya untuk minum segelas air panas dengan lemon dan madu setiap hari untuk menurunkan berat badan. Nah, saran ini sangat membantu dalam menurunkan berat badan. Air panas dapat merusak timbunan lemak dari tubuh dan membantu dalam penurunan berat badan.

4. Obat untuk flu dan batuk

Iritasi pada tenggorokan karena batuk atau tonsil dapat benar-benar menyakitkan. Salah satu manfaat kesehatan dari minum air panas atau hangat, mengurangi nyeri tenggorokan, batuk dan membantu dahak keluar dengan mudah.

5. Mengeluarkan keringat

Bila minum minuman panas, Anda akan berkeringat banyak. Ketika suhu tubuh naik, tubuh mencoba mendinginkan suhu melalui berkeringat. Berkeringat membantu membersihkan sel-sel kulit dengan mengambil kelebihan air dan garam dari sel dan tubuh.

6. Meningkatkan aliran darah

Bila Anda minum air panas, timbunan lemak di tubuh dibakar dan timbunan dalam sistem saraf juga diurai. Ini akan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh dan juga mengeluarkan racun berbahaya.

7. Mengurangi nyeri
Minum segelas air panas adalah obat rumah yang efektif untuk menyembuhkan kram menstruasi. Jika Anda mengalami sakit perut, sakit kepala atau badan, minum segelas air panas adalah bantuan instan.

Manfaat Menangis Untuk Kesehatan

Bagi sebagian orang, menangis sering dianggap lemah dan cengeng. Padahal.. dari segi kesehatan, menangis dapat menenangkan pikiran dan mengurangi stres atau beban pikiran yang sedang dialami.
Dilansir dari psychologytoday.com, inilah beberapa manfaat menangis.

Membunuh Bakteri
Di dalam air mata, ada enzim yang disebut lysozyme yang berfungsi membunuh bakteri. Bakteri yang ada pada mata dapat dibersihkan dengan adanya enzim lysozyme. Bahkan, sifat anti bakteri dalam enzim ini lebih baik dibandingkan dengan obat tetes mata buatan.

Melembabkan Mata
Sudah jadi rahasia umum bahwa air mata adalah pelembab alami untuk mata. Dengan menangis, mata akan terhindar dari rasa perih dan kering yang dapat menyebabkan iritasi. Walaupun saat menangis mata akan memerah, tetapi mata lembab.

Perasaan Lega
Benar bahwa menangis tidak menyelesaikan masalah apapun, tetapi dengan menangis, ada beban yang seolah melayang bersamaan dengan jatuhnya air mata. Perasaan lega inilah yang membuat kita lebih bisa berpikir lebih fresh dan menemukan jalan keluar dari masalah yang dihadapi.

Mengurangi Stres
Menurut ahli air mata, Dr. William Frey dari Ramsey Medical Center, air mata mengandung 98 persen air, dan di dalamnya mengandung hormon stres. Sehingga jika Anda menangis karena sedang mengalami tekanan, maka air mata 'emosi' itu akan membawa hormon stres keluar dari rubuh.

Walau menangis itu menyehatkan, jangan sedikit-sedikit menangis ya, ladies! :)

Menghilangkan Noda Jerawat Secara Alami Dengan Kunyit

Munculnya jerawat memang menjengkelkan, lebih menjengkelkan lagi noda yang ditimbulkan. Noda jerawat yang membandel seringkali membuat pusing karena sulit dihilangkan. Mau pakai produk penghilang noda tapi takut efek sampingnya? Anda bisa mencoba bahan alami yang lebih ramah di kulit.

Salah satu bahan alami tersebut adalah kunyit. Bahan memasak ini sering digunakan untuk membuat kari dan masakan rempah lainnya. Sudah pasti mudah didapat di pasar tradisional dan murah. Akan lebih bagus jika Anda membeli kunyit bubuk.
Kunyit sudah lama digunakan oleh wanita Indonesia di masa kerajaan untuk menjaga kehalusan kulit mereka. Memang membutuhkan waktu yang lebih lama untuk melihat hasil kerja kunyit, tetapi bahan alami lebih ramah di kulit dan jarang menimbulkan reaksi efek samping.

Untuk menghilangkan bekas noda, inilah yang Anda butuhkan :

 ¼ sdt kunyit bubuk
¼ sdt susu cair, lebih baik susu sapi segar
¼ sdt perasan air lemon

• Ukuran bisa Anda sesuainya sesuai kebutuhan dengan perbandingan 1:1:1.
• Campur semua bahan menjadi satu dan berbentuk pasta, lalu oleskan di bagian kulit bernoda.
• Tunggu hingga 15 menit, bilas dengan air bersih.

Perawatan ini bisa Anda lakukan seminggu sekali. Jika mau, Anda bisa menggunakan bahan lebih banyak dengan perbandingan sama untuk digunakan sebagai masker wajah atau scrub tubuh. Selamat mencoba!

7 Trik Wajah Selalu Segar

Siapa yang tak senang jika Anda dikira 5 tahun lebih muda karena kulit yang segar dan bercahaya? yuk Ikuti trik berikut ini dan ucapkan selamat tinggal pada kulit kusam. 

1. Segarkan kulit dengan mandi
Mandi air hangat baik untuk membuka pori pori dan melancarkan peredaran darah. Namun sebaiknya tidak lebih dari 5 menit karena minyak alami tubuh dapat ikut terbuang dan kulit pun menjadi kering dan kesat. Bilas tubuh dengan air dingin untuk menutup pori pori.

2. Gunakan produk mandi yang bebas bahan kimia
Pilih produk mandi yang mengandung moisturizer. Sabun cair yang berbahan dasar natural atau dalam bentuk gel baik untuk mengembalikan kondisi kulit yang lelah. Selingi dengan pijatan ringan agar kandungan pelembap pada sabun dapat terserap lebih sempurna ke dalam kulit.

3. Pakai pelembab sesuai jenis kulit
Pelembab yang mengandung air (water based) paling cocok digunakan di tempat yang beriklim tropis. Perhatikan kandungan pendukung lainnya yang mampu meningkatkan kadar air di dalam sel kulit (humenctant) seperti gliserin, urea, asam hyaluronat, ceramide, kolagen, protein, asam amino, glukosa dan glikogen. Untuk kulit berminyak, pilih pelembab yang oil free karena kandungan minyak berlebih dapat menyumbat pori pori dan menimbulkan jerawat. Sedangkan bagi pemilik kulit cenderung kering, pelembab dengan kandungan minyak zaitun, jojoba oil, atau alpukat wajib dicoba untuk memperkaya nutrisi kulit. Apalagi jojoba oil memiliki keunggulan tidak akan menyumbat pori pori. Jangan sampai salah pilih.

4. Sempurnakan pelindung kulit Anda
Pelembab saja tidak cukup. Saat keluar untuk lunch meeting, kulit dapat terpapar sinar matahari dan didera oleh radikal bebas baik secara langsung maupun tidak langsung. Jadi, selalu pilih produk yang mengandung minimal SPF 30 untuk menangkal timbulnya permasalahan kulit yang lain seperti flek dan kerutan dini.

5. Aktifkan ritual memakai krim malam sebelum tidur
Saat tidur, kulit mengalami proses regenerasi paling optimal. Namun jika kita tidur di ruangan ber AC, kulit cenderung kehilangan kelembapannya. Oleh karena itu, pilih krim malam yang sesuai kebutuhan kulit wajah agar regenerasi terintegrasi secara efektif. Jangan lupakan kulit badan tangan dan kaki, pakai hand & body lotion sebelum tidur untuk meminimalisasi kelembapan kulit yang hilang saat tidur.

6. Jangan terlalu sering mencuci muka
Ternyata hal ini juga ikut andil menebabkan kulit kering. Sebaiknya, gunakan sabun pencuci muka di malam hari saat selesai aktifitas, bukan saat pagi hari. Sebagai gantinya, basuh muka dengan air dingin sehingga minyak alami kulit tetap terjaga.

7. Beri kulit perhatian lebih dengan masker
Agar tampak segar dan tidak kusam, kulit perlu proses perawatan ekstra. Lakukan masker sebelum mandi pagi. Pasang musik favorit dan nyalakan lilin aromatherapy yang sesuai dengan mood Anda. Dijamin, apapun agenda akhir pekan Anda akan tampil cantik segar berseri.